Wikipedia bahasa Indonesia
20K subscribers
1.15K photos
461 videos
6 files
2.06K links
Wikipedia, ensiklopedia bebas. Beragam informasi menarik, mendidik, dapat dipercaya, setiap hari. id.wikipedia.org
Grup: @idwiki_grup

Akun media sosial resmi komunitas Wikipedia bahasa Indonesia: https://w.wiki/zjJ

Pertanyaan: info-id@wikimedia.org
Download Telegram
Soto adalah makanan khas Indonesia seperti sop yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah daging sapi dan ayam,

Berbagai daerah di Indonesia memiliki soto khas daerahnya masing-masing dengan komposisi yang berbeda-beda, misalnya soto Madura, soto Kediri, soto Pemalang, soto Lamongan, soto Jepara, soto Semarang, soto Kudus, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, sroto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, dan coto Makassar.

Soto juga diberi nama sesuai isinya, misalnya soto ayam (foto), soto babat, atau soto kambing. Ada pula soto yang dibuat dari daging kaki sapi yang disebut dengan soto sekengkel.

Apa nama soto khas dari daerahmu?

Kredit foto:
(Andreanrama, CC-BY-SA-4.0, via Commons)
https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Sotoayam.jpg
#WikiKaleidoskop #kamiskuliner #wikimakanan
Tamarin kaisar (Saguinus imperator), adalah spesies tamarin yang diduga diberi nama demikian karena kemiripannya dengan Kaisar Jerman Wilhelm II. Spesies ini hidup di timur Peru, utara Bolivia, dan di barat Brasil.

Bulu tamarin kaisar ini didominasi warna abu-abu, dengan bintik kuning di dadanya. Tangan dan kakinya berwarna hitam dan ekornya berwarna cokelat. Yang menarik perhatian adalah kumis putihnya yang panjang, yang memanjang ke kedua sisi melebihi pundaknya.

Hewan ini mencapai panjang 23–26 cm, ditambah sebuah ekor yang panjangnya 35–41,5 cm. Beratnya kira-kira 500 gram.

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Tamarin_kaisar
#wikihewan
Kuah Asam Tongkol Sepulu Madura

Salah satu masakan khas di Sepulu Madura, Indonesia. Tempat ini terkenal sebagai desa nelayan, sehingga banyak makanan khasnya adalah masakan laut.

Kredit:
Bynnasim, CC-BY-SA-4.0 via Wikimedia Commons
https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Kuah_Asam_Tongkol_Sepulu_Madura.jpg
#wikikaleidoskop #kamiskuliner #wikimakanan
Media is too big
VIEW IN TELEGRAM
Kipas angin tanpa listrik, tahun 1845 (Hindia Britania).

#TahukahAnda Kematian akibat kipas angin adalah sebuah takhayul terkenal dalam budaya Korea, dimana takhayul tersebut menyatakan bahwa menyalakan sebuah kipas angin listrik di ruangan tertutup dengan tanpa jendela atau jendela tak dibuka akan berakibat fatal. Meskipun tak ada bukti konkret untuk mendukung konsep tersebut, kepercayaan soal kematian akibat kipas angin masih ada di Korea sampai saat ini.

Untuk asal-usul kepercayaan, baca di:
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kematian_akibat_kipas_angin
#wikiteknologi
Ayam Lodho merupakan makanan khas dari Kabupaten Tulungagung. Biasanya ayam lodho dinikmati bersama dengan nasi uduk yang gurih dan urap sayuran. Pada dasarnya ayam Lodho adalah daging ayam bakar atau panggang yang dimasak lagi dalam santan dengan bumbu mirip kari pedas.

Kredit:
Robijuniarta, CC-BY-SA-4.0 via Wikimedia Commons
https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Ayam_Lodho_Khas_Tulungagung.jpg
#WikiKaleidoskop #kamiskuliner #wikimakanan
Ular terbang atau ular layang adalah kelompok jenis-jenis ular pohon yang memiliki kemampuan berpindah dari satu pohon ke pohon lain melalui udara, tanpa harus turun ke tanah lebih dulu. Semua spesies digolongkan dalam genus Chrysopelea dan tersebar luas di daerah tropis Asia Selatan hingga Asia tenggara (Indonesia, Filipina, dll.).

Ular terbang sebenarnya tidak benar-benar terbang seperti burung, melainkan hanya meloncat dari dahan pohon ke dahan pohon lain. Ular ini pun hanya melakukannya ketika mencari mangsa atau menghindari bahaya.

Sebelum berpindah, seekor ular terbang akan memanjat ke dahan yang tinggi, lalu menuju ujung ranting yang terbuka. Setelah berada di ujung ranting, ular ini melengkungkan badannya membentuk huruf "S", kemudian mendorong tubuhnya ke depan.

Begitu terjun dari dahan, ular ini segera memipihkan badannya dan meregangkan tulang iganya, tujuannnya untuk memperlambat kecepatan jatuh badannya.

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Ular_terbang
#wikihewan
Dirgahayu #Wikipedia Basa #Jawa
ꦢꦶꦂꦒꦲꦪꦸꦮꦺꦪꦶꦏꦶꦥꦺꦝꦶꦪꦃꦧꦢꦗꦮ
https://jv.wikipedia.org/
#wikipediabahasadaerah
😢1
This media is not supported in your browser
VIEW IN TELEGRAM
Silas Hathaway adalah salah satu tokoh film era film bisu tertua yangk pernah hidup. Ia meninggal pada tahun 2017 pada usia 98. Di sini ia berperan ketika masih bayi di film Charlie Chaplin, The Kid (1921), sebagai tokoh titularnya.

https://id.m.wikipedia.org/wiki/The_Kid_(film_1921)
#wikifilm #wikitokoh #wikisejarah
Bumi dilihat dari Mars.
#wikiangkasa
#TahukahAnda artis musik yang menjual album terlaris tahun 2016 adalah Mozart. Album musiknya, Mozart 225: The New Complete Edition (via Decca Records) terjual lebih dari 1,25 juta keping CD, lebih banyak dari penjualan musik Adele, Beyonce and Drake

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wolfgang_Amadeus_Mozart
#wikimusik #wikitokoh
Seekor ular beracun biru siap menerkam.

Kredit gambar:
Rsutedja90, CC-BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons
https://commons.wikimedia.org/wiki/File:Blue_Viper.jpg
#wikikaleidoskop
#wikihewan
Live stream started
Live stream finished (4 minutes)
Live stream started
Live stream finished (7 minutes)
Live stream started
Live stream finished (30 minutes)
Burung kecapi luhung (Menura novaehollandiae) adalah burung penyanyi dari tenggara Australia, yang terkenal karena kemampuannya menirukan hampir segala jenis suara. Burung ini mampu menghasilkan suara yang "paling rumit, paling kompleks, dan paling indah" di dunia. Selain itu, burung yang berukuran hingga 1 meter dan 1,1 kg ini juga dikenal karena bulu ekornya yang indah (panjang hingga 70 cm), dan tarian kawinnya yang memukau.

https://www.youtube.com/watch?v=WeQjkQpeJwY
https://www.youtube.com/watch?v=XjAcyTXRunY
https://en.wikipedia.org/wiki/Superb_lyrebird
#wikihewan #wikiseni